Kami bangga mengumumkan bahwa CEO kami, Edhy Rahardjo, tampil di acara Corporate Insight membahas topik krusial: “Solusi Informasi Teknologi di Era Digitalisasi.”
Dalam perbincangan yang mendalam dengan host, Bapak Edhy menjelaskan berbagai aspek krusial seperti:
– Kelebihan dan Kekurangan Infrastruktur Digital Indonesia: Bagaimana kesiapan kita menghadapi tantangan global
– Potensi Pasar dan Keamanan Siber: Mengidentifikasi peluang dan ancaman di era digital.
– Urgensi Infrastruktur: Bagaimana kesiapan kita dengan infrastruktur digital yang mumpuni
– On-Premise vs. Cloud: Mana yang lebih cocok untuk kebutuhan bisnis di Indonesia
– Potensi Kerugian akibat Serangan Siber: Mengapa keamanan siber menjadi prioritas utama
– Respon terhadap Rencana Strategis Kominfo 2020-2024: Pandangan terhadap kebijakan pemerintah.
– Regulasi dan Literasi Digital: Pentingnya pendidikan dan pemahaman terhadap regulasi di era digital.
Acara ini menegaskan komitmen PT. Pemindo Mitra Sinergi untuk terus berada di garis depan dalam mendukung transformasi digital di Indonesia. Terima kasih kepada semua yang telah mengikuti dan mendukung diskusi penting ini.